Warga Kalimantan Tengah terlihat mengantre di halaman Rumah Jabatan Gubernur untuk mendapatkan sembako gratis dalam pelaksanaan Operasi Pasar Murah, Sabtu (22/11/2025).
Kegiatan ini menjadi langkah Pemprov Kalteng untuk menjaga stabilitas harga dan menekan kenaikan kebutuhan pokok menjelang Natal dan Tahun Baru.
Sebanyak lebih dari 160.000 paket sembako berisi beras, gula pasir, dan minyak goreng disalurkan kepada masyarakat di seluruh wilayah Kalteng.
Selain itu, 95.000 paket bantuan pangan dari Presiden RI juga diberikan secara serentak kepada keluarga penerima manfaat.
Operasi pasar ini merupakan bagian dari komitmen Gubernur Agustiar Sabran untuk menghadirkan bantuan yang benar-benar dirasakan masyarakat, tanpa membedakan suku, agama, ras, maupun golongan, semua demi kesejahteraan rakyat Kalteng.
Untuk masyarakat. Untuk Kalteng yang semakin maju dan semakin BERKAH 🤝✨







