Gowes Bersama Disperkimtan

0
189

Palangka Raya – Dalam meningkatkan kesehatan dan kebugaran para ASN, Disperkimtan Prov. Kalteng mengadakan kegiatan bersepeda bersama yang dipimpin oleh kepala Disperkimtan Erlin Hardi, Jumat (05/08/2022).

Erlin Hardi bersama rombongan yang terlihat mengenakan pakaian olahraga lengkap dengan masker mulai mengayuh sepeda dari Kantor Disperkimtan melewati beberapa jalan protokol.

Erlin mengingatkan untuk tetap mematuhi ketentuan-ketentuan protokol kesehatan saat melakukan olahraga bersepeda. Lebih lanjut Erlin mengatakan olahraga bersepeda adalah bagian dari upaya untuk menjaga tubuh tetap sehat.

“Karena tubuh sehat itu berarti imun kita kuat, salah satu untuk menangkal serangan Covid-19 adalah menjaga imun tubuh kita agar tetap sehat dan jangan lupa tetap menerapkan protokol kesehatan”, ucapnya.

Sebagaimana yang sudah kita ketahui bersama, olahraga bersepeda begitu banyak diminati sejak pandemi Covid-19 merebak. Bersepeda menjadi alternatif olahraga yang bisa dilakukan untuk mengurangi penyebaran virus corona karena rendahnya kontak dengan kerumunan. Selain itu, bersepeda secara rutin juga memiliki banyak manfaat baik bagi kesehatan fisik dan juga mental.

Dengan bersepeda, banyak manfaat yang bisa kita dapatkan untuk kesehatan tubuh.

Erlin berharap ajang bersepeda bersama ini bisa menjadi bagian untuk mempererat silaturrahmi para ASN dalam melaksanakan tugasnya.

“Saya berharap, kegiatan ini bisa menjadi bagian momentum dari kita untuk saling menjaga kesehatan diri, memperkuat serta berkolaborasi dalam rangka pelayanan kepada masyarakat dalam mewujudkan Kalteng semakin berkah”, tutup Erlin. (yj)

Artikel Terkait  Ganti Rugi Pembebasan Lahan Warga Flamboyan Rp 30 Juta Sampai Rp 40 Juta